You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DTKJ Rekomendasikan Jalur Larangan Motor Diperpanjang
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Perluasan Jalur Larangan Sepeda Motor Masih akan Dikaji

Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) mengusulkan perluasan pelarangan jalan untuk kendaraan roda dua. Selain Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan MH Thamrin, DTKJ mengusulkan pelarangan juga diberlakukan sepanjang Jalan Jenderal Sudirman.

Kita rekomendasikan ditambah ke Jalan Sudirman. Mulai dari Bundaran HI hingga Senayan harus bebas roda dua

Ketua DTKJ, Iskandar Abubakar mengatakan, perluasan pelarangan jalur kendaraan roda dua ini untuk mendorong peningkatan pengguna angkutan umum. Diharapkan, nantinya warga yang bekerja di kawasan tersebut dapat beralih menggunakan angkutan umum.

DTKJ Usulkan Penggunaan Single Trip Transportasi Umum

"Kita rekomendasikan ditambah ke Jalan Sudirman. Mulai dari Bundaran HI hingga Senayan harus bebas roda dua," katanya, Selasa (1/8).

Menurut Iskandar, saat ini separuh dari pengguna kendaraan pribadi adalah pemotor. Agar target 40 persen trip perjalanan menggunakan angkutan umum bisa tercapai pada 2020, dia berharap rekomendasi itu bisa diterapkan.  

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mendukung rekomendasi itu. Sebab, berdasar data yang dimilikinya, pertumbuhan roda dua sekitar 15 ribu per hari.

"Jumlahnya sekarang mencapai 7-8 juta unit. Ini harus diatur agar tidak memicu kemacetan," katanya.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, secara teknis pihaknya harus menggelar FGD (Focus Group Discussion) terlebih dahulu sebagai kajian. Setelahnya juga harus dilakukan dengar pendapat sebagai respons terkait kebijakan tersebut.

"Rencana kita buat FGD bersama BPTJ pekan depan. Setelah ditetapkan juga harus ada tahapan sosialisasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik